Kandungan nutrisi yang banyak dari Tahu. Makanan yang satu ini merupakan makanan yang sangat sering dikonsumsi oleh warga negara Indonesia. Tidak hanya kaya akan nutrisi. Namun Tahu ini sendiri juga dapat diolah menjadi berbagai jenis makanan. Jadi tidak heran kalau sering kita temukan bervariasi makanan olahan dengan bahan tahun sebagai menu utamanya.
Konsumsi makanan kedelai yang paling banyak selain tempe adalah tahu. Tahu sering kita temukan di berbagai masakan seperti tumis, goreng, sayur dsb. Kandungan nutrisi yang paling utama di dalam tahu adalah Protein. Selain itu juga bisa kita temukan berbagai komposisi gizi yang lain. Antara lain karbohidrat, energi, lemak baik, vitamin b1 b2, dll. Dalam artikel ini Penulis akan membahas beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan dalam mengonsumsi Tahu.
Manfaat mengonsumsi tahu sehari hari
1. Mennurangi Resiko penyakit Jantung
Salah satu penyakit yang paling sering menyerang kita di usia lanjut adalah Resiko penyakit Jantung. Jika kita sering mengonsumsi makanan seperti tahu maka kita bisa mencegah penyakit jantung. Di dalam tahu memiliki kandungan isoflavone yang memiliki antioksidan. Selain itu kolesterol jahat juga bisa berkurang jika kita sering mengonsumsi Tahu.
2. Menurunkan Berat Badan
Olahan makanan yang memiliki kedelai bisa membuat kita menurunkan berat badan. Tahu sebagai menu diet juga merupakan makanan yang sangat pas. Konsumsi tahu akan membuat kita cepat kenyang jadi mencegah kita makan lagi yang berlebih. Jadi Tahu cocok menjadi menu jika para pembaca sedang ingin berdiet.
3. Pencernaan terjaga
Tahu yang memiliki serat baik sangat bagus untuk pencernaan kita. Makanan yang penuh serat ini sangat bagus untuk menjaga usus kita. Jadi jika kita memiliki gangguan pencernaan disarankan untuk mengonsumsi makanan berserat.
4. Menurukan Kolesterol
Protein yang terkandung dalam tahu ini sangat baik untuk menurunkan kolesterol Jahat didalam darah kita. Karena Tahu memiliki banyak sekali kandungan nutrisi yang baik didalamnya.
5. Mengurangi Keroposan Tulang
Salah satu kandungan yang sudah kita jelaskan diatas yaitu Isovlafon juga baik untuk mengurangin pengeroposan tulang. Selain itu zat ini juga baik untuk para wanita karena tingkat pengeroposan tulang itu sangat tinggi bagi wanita yang menopause.